Muse Mempopulerkan Gitar 7 Senar Lagi !

Unknown 12:22:00 AM
Gitar 7 Senar - Gitar biasanya berdawai enam. Tetapi sekarang string gitar jumlahnya ada yang tujuh. Tambahan satu senar lagi disimpan untuk menambah senar bas pada gitar enam string. Gitar 7 senar ini sebenarnya sudah digunakan dalam gitar Rusia, dan Brasil.

Lihat perbedaan urutan senar (tuning) gitar bersenar 6 dan gitar bersenar 7 dalam diagaram bawah ini:


e |—————————-
B |—————————-
G |—————————-
D |—————————-
A |—————————-
E |—————————-

e |—————————-
B |—————————-
G |—————————-
D |—————————-
A |—————————-
E |—————————-
B |—————————-

Dalam gitar 7 senar ada penambahan untuk senar bas dengan senar not B jika dilepas, atau fret 0. Jika kita memijit fret 2 lalu memetik senarnya itu kita berarti sedang membunyikan not C. Jadi sebetulnya tidak ada perubahan saat penggunaan.

Gitar 7 Senar Biasa Digunakan Gitaris Heavy Metal

Untuk gitar listrik tujuh-string sering digunakan para pemusik heavy metal, rock dan jazz. Beberapa grup band yang telah menggunakan gitar 7 senar adalah A Plea For Purging, Breakthrough, Paradise Lost, Born of Osiris, Devin Townsend, Fear Factory, Steve Vai, Scribe , Dream Theater, Animals as Leaders, Bleeding Oath, Trivium, Korn, Limp Bizkit, Slayer, Megadeth, Deftones, Unearth, Behemoth, Periphery, Nevermore, TesseracT, Textures dan Mucc.

Adapun gitaris Jazz yang sering menggunakan gitar 7 senar adalah George Van Eps, Bucky Pizzarelli, John Pizzarelli, Howard Alden, Ed Laub, Lenny Breau, Jimmy Bruno, dan Diane Hubka.

Gitar 7 Senar

gitar 7 senar
Pada 1930 George Van Eps mulai menggunakan gitar 7 senar dari perusahaan Epiphone. Dia juga pernah mendapatkan kehormatan untuk menggunakan gitar Gretsch pada era 60 sampai 70-an. Bisa jadi Van Eps adalah orang yang pertama menggunakan gitar 7 senar secara regular. Senar ketujuh yang biasa digunakan Van Eps disetel untuk not A.

Beberapa waktu kemudian bermunculan gitaris-gitaris yang menggunakan gitar 7 senar seperti Bucky Pizzarelli, Howard Alden, Ron Eschete, Chance Russell, Lenny Breau, dan putra legenda gitaris Jazz Bucky Pizzarelli John Pizzarelli.

Lenny Breau membuat kejutan ketika menggunakan gitar 7 senar. Namun senar yang ditambahkan Breau bukan untuk senar bas, melainkan untuk senar melodi. Breau menambahkan senar untuk not A tinggi. Gitar tersebut dibuat oleh Kirk Sand.

Pada 1987, pabrikan pembuat gitar Fender membuat perjanjian dengan gitari Alex Gregory untuk membuat Stratocaster yang bersenar 7 not A tinggi. Beberapa prototype sudah dibuat, namun tidak pernah diproduksi.


Soal Gitar 7 Senar, Fender Tersalip Ibanez

Fender ternyata tersalip Ibanez yang berani memproduksi secara massal gitar bersenar 7. Gitar Bermerk Ibanez UV7 tersebut mulai diperkenalan Steve Vai dan Reb Beach. Vai mulai memperkenalkan gitarnya itu ketika melakukan tur dengan Whitesnake. Vai juga menggunakannya dalam album Passion and Warfare pada 1990. Ibanez UV7 seperti Ibanez UV70P Premium Steve Vai Universe 7-String Guitar in Black, dan Ibanez UV777 Electric Guitar (Black).

Guitar 7 senar semakin terkenal ketika Korn memperkenalkan Ibanez Universe dalam album debut mereka pada 1994. Korn menggunakan senar ketujuh untuk not A rendah. Setelah itu produsen gitar seperti Squire anak perusahaan Fender, dan Epiphone anak perusahaan Gibson ikut meluncurkan gitar bersenar 7 tersebut.

Karena Korn juga gitar bersenar tujuh ini lebih ngetop di kalangan pemusik beraliran “nu metal”, dan ada stigma hanya cocok untuk heavy riffing. Padahal Korn telah mengatakan sebelumnya kalau gitar bersenar tujuh ini bisa digunakan untuk bermain teknik.

Pada 1990-an, beberapa gitaris metal juga mulai melirik gitar 7 senar, di antaranya adalah John Petrucci (gitaris Dream Theater), Trey Azagthoth, dan Erik Rutan. Namun, gitar tujuh senar ini gagal berkembang, bahkan Ibanez sempet menghentikan memproduksi Universe pada 1995.

Matt (Matthew) Bellamy dari Muse mulai mengingatkan kembali orang-orang pada gitar bersenar 7. Muse menggunakan Manson tujuh-string dalam lagu “Citizen Erased” ber-tuning A A D D G B E. Dalam rekamannya lagu Citizen Erased menggunakan gitar enam string. Belakangan Matt mulai sering menggunakan Manson tujuh string untuk memainkan lagu baru, seperti “Supremacy”, “Survival”, dan “Liquid State” dalam tur album The 2nd Law pada 2012.

Custom Gitar 7 Senar

cara bermain gitar 7 senar

Dino Cazares mulai juga menggunakan gitar kustom tujuh-string gitar merek Ibanez. Kemudian Christian Olde Wolbers memainkan gitar senar 7 yang diproduksi khusus oleh Jackson. Sedangkan Jeff Loomis menggunakan gitar model khusus yang dibuat oleh Schechter and Stephen Carpenter, dan dirilis oleh ESP Guitar.

Demikian sekilas mengenai perkambangan gitar yang bersenar tujuh. Di kalangan pemain gitar amatir mungkin gitar ini akan sangat jarang ditemui, atau bahkan masih banyak yang tahu akan kebeberadaan gitar ini. Mudah-mudahan tulisan di atas yang diambil dari http://en.wikipedia.org/wiki/Seven-string_guitar ini bisa menambah pengetahuan kita.

Ini ada  gitar keluaran Fender yang bisa menarik minat Anda, seperti Fender Standard Stratocaster, Maple Fretboard – Black, Fender American Special Stratocaster® Electric Guitar, Candy Apple Red, Maple Fretboard, Fender Standard Stratocaster, Rosewood Fretboard – Brown Sunburst, Fender Blacktop(TM) Stratocaster® HH Electric Guitar, Black, Maple Fretboard, dan Fender Classic Series ’70s Stratocaster® Electric Guitar, Natural, Maple Fretboard

Adapun untuk merek Gibson ada Gibson Les Paul Studio 60s Tribute Electric Guitar, Worn Satin Ebony, Gibson SG Special 60s Tribute Electric Guitar, Worn Natural, Gibson Les Paul Melody Maker Electric Guitar, Satin Ebony, Gibson SG Special 60s Tribute Electric Guitar, Worn Ebony, dan B.B. King Autographed Signed BB King Gibson Lucille Guitar PSA

Baca Juga : 


Demikian informasi mengenai gitar 7 senar yang kembali dipopulerkan oleh group band rock Muse. Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk anda. Sekian dari kami dan terima kasih.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »